11 Warga Lahat Terjangkit Kaki Gajah

| |

kop-dalam-berita

oleh Dayat

Beritasebelas.com, Lahat – Data Dinas Kesehatan Kabupaten Lahat, sebanyak 11 warga positif terjangkit penyakit kaki gajah. Kasus itu merupakan kasus hingga September 2016 ini, dan sudah mendapat tindakan medis.

nyamuk-kaki-gajah
[Nyamuk penyebab penyakit kakigajah-poto google]
Tidak ingin jumlah penderita kaki gajah bertambah, Dinas Kesehatan Lahat membentuk 487 pos, sebagai tempat pelayanan masyarakat mendapatkan obat anti kaki gajah. “11 itu bisa bertambah, makanya kami lakukan tindakan cepat dengan membagi obat anti kaki gajah,” kata Kepala Dinas Kesehatan Lahat, dr H Rasyidi Amri.

Pos tersebut memang sengaja di bentuk untuk melayani masyarakat di 367 desa, dan  17 kelurahan di 22 kecamatan dalam Kabupaten Lahat. “Melalui Bulan Eliminasi Kaki Gajah (Belkaga) inilah, dapat menekan angka pesakit kaki gajah, dan bebas dari penyakit tersebut khususnya Kabupaten Lahat,” katanya.

Peran camat, kades dan Dinas Pendidikan untuk mendata murid, dan memastikan sudah semua minum obat filariasis supaya sedini mungkin dapat di cegah sekaligus penanggulangan pembawa penyebab penyakit kaki gajah yakni nyamuk.

“Peran semua pihak sangat diharapkan, termasuk instansi pemerintah dan sekolah. Sudah positif ada 11 kasus, bila kita lengah bukan tidak mungkin bertambah. Sebab Lahat ini ada 367 desa dan 17 kelurahan,” bebernya.

print
Sebelumnya

Irwin TM dan A2O TM, Back Up ASIAN Games 2018

Pengantin Baru Nikah Massal, Menginap Semalam di Hotel Santika

Berikut