beritasebelas.com,Palembang – Unit Reskrim Polsek Kalidoni meringkus seorang bandit pencurian kendaraan bermotor (curanmor). Adalah Agus (45), warga Jalan Mayor Zen, Kecamatan Kalidoni, Palembang.
Agus terpaksa berkursi roda, karena kaki kanannya kena tembak lantaran kabur saat digerebek di kediamannya, Kamis (28/5), sekitar pukul 14.00 Wib.
Sebelumnya, Agus melakukan curanmor yang dilaporkan oleh Irma Handayani (52) ke Polsek Kalidoni. Aksi tersebut dilakukan Agus di rumah Irma, Jalan Mayor Zen, Lorong Margoyoso, RT 11/03, Kelurahan Sei Selayur, Kecamatan Kalidoni, Palembang.
Dengan pelaku menggasak motor Honda Beat nopol BG 2355 AB warna hitam, yang terpakir di halaman rumah korban.
“Aku congkel kunci kontak motor pakai obeng. Setelah itu aku bawa kabur dan dititipkan di tempat kawan di 13 Ilir, dan obeng itu aku buang ke kali disana,” kata Agus, Jumat (29/5).
Buruh serabutan ini juga mengelak, motor curian itu akan dijualnya.
”Rencana mau aku pakai sendiri, karena sudah lama butuh kendaraan,” katanya.
Kapolsek Kalidoni AKP Irene SIk didampingi Kanit Reskrim Ipda Denny Irawan SH menegaskan telah mengamankan seorang pelaku curanmor.
“Sebelumnya tersangka juga pernah berurusan dengan pidana, namun tidak sampai di sel, dalam kasus narkotika. Nah kali ini karena perkara curanmor,” katanya.