Bertambah 1 Orang,Total Ada 130 Pasien Positif Virus Corona di Sumsel

| |

Dudi

beritasebelas.com,PalembangJumlah kasus positif Covid-19 di wilayah provinsi Sumatra Selatan (Selatan) kini menjadi 130 kasus.Setelah ada tambahan satu kasus positif, Senin (27/4)

Juru Bicara Penanganan Covid-19 di Sumsel, Yusri menyebutkan kasus 130 merupakan kasus asal Palembang yang menular pada orang dengan usia 35 tahun dan berjenis kelamin laki-laki.

“Status kasus penularannya adalah transmisi lokal,” katanya, Senin (27/4).

Dia mengatakan, berdasarkan data terbaru untuk kasus sembuh tidak ada tambahan begitu pula untuk kasus meninggal. Adapun kasus sembuh berjumlah 18 orang sedangkan untuk kasus meninggal sebanyak tiga orang.

Sementara itu, untuk data Orang dalam Pemantauan (ODP) secara keseluruhan total sebanyak 3.543 orang, dan telah selesai pemantauan 2.175 orang sehingga yang masih dalam proses pemantauan 1.368 orang.

Untuk Pasien dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 173 orang, dengan jumlah orang selesai pemantuan 103 orang dan masih dalam proses pengawasan 70 orang.

“Untuk hari ini terdapat penambahan PDP sebanyak sembilan orang,” ujar Yusri.

Yusri menambahkan, jumlah spesimen sampel yang diperiksa di laboratorium Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Palembang sebanyak 668 sampel terdiri dari 130 sampel positif, 145 sampel negatif dan 413 sampel masih dalam proses pemeriksaan.

“Kami terus mengimbau agar masyarakat mematuhi aturan pemerintah untuk tidak berkerumun, menggunakan masker jika keluar rumah, mencuci tangan dengan sabun dan air air dan meningatkan imun tubuh.Tak kalah penting, jaga jarak lebih dari satu meter.” kata Yusri.

print
Sebelumnya

Pencuri Kartu Perdana Babak Belur Hajar Massa

Hj RA Anita Noeringhati Bagikan Paket Sembako Untuk Warga Terdampak Covid-19

Berikut