Gelar Operasi Premanisme, Puluhan Pemuda Diamankan

| |

Kop
Uci

****

beritasebelas.id, Palembang – Guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, anggota Opsnal Pidana Umum (Pidum) bersama Tekab 134 Satreskrim Polrestabes Palembang menggelar operasi premanisme dan pungutan liar (pungli), Senin (17/10).

Anggota Pidum dan Tekan 134 Satreskrim Polrestabes Palembang saat melakukan razia preman dan Pungli di wilayah Palembang – foto Uci beritasebelas.id

Dalam operasi tersebut, sebanyak 11 orang pemuda diamankan dari wilayah Seberang Ulu (SU) di Jalan putaran sebelum Naga Swidak.

Lalu, di Tugu Selamat Datang Plaju juga diamankan setidaknya 6 orang pemuda. Kemudian, dilanjutkan razia ke wilayah Kertapati Keramasan, diamankan sedikitnya 5 orang pungli. Sementara, disejumlah wilayah di Seberang Ilir berhasil diamankan 10 orang.

“Total ada 21 orang yang diamankan anggota kami, kemudian mereka dibawa ke Mapolrestabes Palembang untuk diambil data, oleh Unit Identifikasi Polrestabes Palembang,” ungkap Kasat Reskrim, Kompol Tri Wahyudi.

Dia menjelaskan, bahwa operasi ini digelar untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

“Setelah di data dan dalam perjalanannya ditemukan hal-hal mencurigakan saat pendataan, untuk itu mereka akan kami proses lebih lanjut,” tegasnya.

Kompol Tri Wahyudi mengatakan kegiatan razia premanisme dan Pungli ini akan terus dilakukan ke depannya hingga masyarakat Kota Palembang merasa aman dan nyaman saat beraktivitas tanpa ada gangguan lagi dari premanisme.

“Kegiatan ini ke depan akan terus digiatkan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kota Palembang,” pungkasnya.

print
Sebelumnya

Tim Gabungan Tangkap Pelaku Pembunuhan Pasutri di Banyuasin

Festival Karnaval MAN 3 Tampilkan Busana Palembang

Berikut