Matangkan Ilmu Mengajar, 59 Mahasiswa UBD Ikuti PPL Kesekolah

| |

[Pelepasan PPL mahasiswa FKIP UBD Palembang – Foto:Arto/beritasebelas.com]

Arto

beritasebelas.com, Palembang – Secara resmi, Universitas Bina Darma Palembang melepas 59 mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) untuk mengikuti program Praktek Pengalaman Kerja (PPL) ke sekolah.

Demikian terungkap dalam kegiatan acara pelepasan mahasiswa Praktek Pengalaman Lapangan (PPL) FKIP UBD Palembang periode 2018.

“Ya, tahun ini sebanyak 59 yang dilepas untuk PPL di tahun 2018. Mereka terdiri dari pendidikan bahasa indonesia sebanyak 9 orang dan pendidikan olahraga sebanyak 50 orang,”ujar Ketua Panitia Pelepasan PPL FKIP UBD Palembang Yeni Ernawati disela-sela pelepasan di kampus utama, Selasa 31 Juli 2018.

Lanjut Yeni, bahwa pelepasan mahasiswa PPL tersebut juga diikuti dengan kegiatan Memorandum of Understanding (MoU) bersama para sekolah-sekolah tujuan PPL di Kota Palembang. Baik itu di jenjang SMP maupun jenjang SMA.

“Kita berharap usai mereka menjalani PPL nanti akan siap mengajar secara sesungguhnya karena PPL sebagai ajang pengkondisian sebelum nantinya menjalani skripsi, wisuda hingga mengajar,”jelasnya.

Dikatakan Yeni, bahwa berbeda dengan para mahasiswa lain, FKIP UBD Palembang memiliki keunggulan pembelajaran secara IT, sehingga diharapkan pada saat PPL mahasiswa bisa menerapkan metode pembelajaran dengan menambahkan IT agar lebih menarik.

Sementara itu Kepala Bidang Pendidik dan Tenaga Pendidik (PTK) Disdik Sumsel Syahrial mengatakan bahwa para mahasiswa FKIP UBD Palembang harus berbeda dengan mahasiswa lain.

“Artinya bisa PPL ke daerah hingga keluar negeri. Agar bisa lebih menantang. Baik pengalaman mengajar maupun kualitasnya setelah lulus PPL nanti,”pungkasnya.

print

Sebelumnya

Plh Walikota Palembang, Siapkan fasilitas Pendukung Asian Games

Setelah Pemain, SFC Juga Datangkan Asisten Pelatih

Berikut