Mirza Mundur, Yudi Yang Gantikan, Manuver Politik PAN OKU Untuk 2024 ?

| | ,

Kop
Bagus

****

beritasebelas.id, Baturaja – Secara mengejutkan, Ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten OKU terpilih, Mirza Gumai mengundurkan diri dari jabatan ketua. Mundurnya Mirza Gumai sebagai Ketua DPD PAN OKU dikarenakan masalah kesehatan. Di mana pasca dirinya terkena Covid-19 dan dampak yang terjadi menggangu mobilitas Mirza dalam seluruh kegiatan, akhirnya Mirza 15 Januari 2022 resmi mengundurkan diri.

IMG_20220314_123348
Mirza Gumai didampingi Ledi Patra Bendahara Partai Amanat Nasional – Bagus Mihargo beritasebelas.id

Setelah Mundurnya Mirza dari Ketua DPD PAN OKU, Majelis Pertimbangan Partai melakukan rapat dilaksanakan 25 Januari 2022 untuk melakukan konsolidasi pengunduran diri Mirza Gumai. Dari hasil rapat tersebut Majelis Penasehat Partai (MPP) dan DPD Harian PAN OKU dan 13 Dewan Pimpinan Cabang OKU sepakat merekomendasikan Yudi Purna Nugraha untuk menjadi Ketua DPD PAN OKU.

“Pengunduran diri ini murni dari diri saya sendiri, dan tidak ada tekanan dari mana pun. Artinya tidak ada gejolak partai sebelum saya mengundurkan diri. Namun bukan berarti saya mundur dari partai. Saya malah ditunjuk sebagai MPP PAN OKU,” kata Mirza.

Ada sempat simpang siur kabar jika mundurnya Mirza Gumai lantaran statement kerasnya terkait masalah Plh Bupati OKU beberapa waktu lalu. Sehingga membuat dirinya belum dilantik hingga saat ini. Dengan tegas Mirza mengatakan dirinya mundur tidak ada tekanan dan arahan dari pihak mana pun.

“Kemudian, mundurnya saya dari Ketua DPD PAN OKU bukan gara-gara belum dilantiknya saya sebagai ketua walau saya menjabat ketua hasil pilihan kader,” kata Mirza.

Lebih lanjut saat ditanya apakah ada proyek politik besar terhadap keputusannya mengundurkan diri?. Mirza membenarkan adanya hal tersebut. Kata Mirza memang target PAN kedepannya akan memajukan kader terbaiknya untuk berlaga di Pilkada 2024.

print
Sebelumnya

Lahan Diserobot, 14 Warga Gandus Surati Presiden Minta Keadilan

Komisi II DPRD Kota Palembang Minta Segerakan Sosialisasi PBG

Berikut