Pelaku Begal di Palembang Ini Nyaris Tewas Diamuk Massa

| |

Kop
Uci

****

beritasebelas.id, Palembang – Anton Sujarwo (32) warga Sukasari, Perum Grand Permai Residence, Alang Alang Lebar Palembang nyaris tewas diamuk massa.

Peristiwa itu terjadi saat Anton hendak membegal Sandi (42) yang sedang dalam perjalanan mengantar anaknya pergi ke Sekolah, melintasi jalan Tanjung Duku, Kelurahan Talang Kelapa, Alang-Alang Lebar (AAL) Palembang, Kamis (11/8) subuh sekitar pukul 5.30 WIB memanfaatkan kondisi jalanan yang masih sepi.

Saat melihat motor milik korban dari kejahuan, Anton langsung bersembunyi di semak-semak sambil membawa balok kayu yang ia temukan disekitar tempat kejadian.

“Saya langsung sembunyi ketika melihat ada motor dari kejauhan,” ungkapnya.

Kemudian, saat korban sudah dekat, Anton langsung mencoba menyerang korban dengan balok kayu.

Namun, saat itu korban berhasil menangkisnya dan memberikan perlawan terhadap pelaku.

“Kami bergulat saat itu, saya tumbang ketika korban memukul kepala saya dengan helm usai dipukul itulah saya tidak kuat lagi,” ungkapnya

Tak lama kemudian, warga yang melintas di jalan tersebut kesal melihat kejadian hingga ikut memukul pelaku.

“Ada orang lewat pukul saya, ada yang lewat lagi juga pukul saya, padahal saya sudah minta ampun. Untung saja ada polisi yang menyelamatkan saya tadi,” terangnya.

Sementara di tempat yang sama, Kanit Reskrim Polsekta Sukarami Palembang Iptu Denni Irawan mengungkapkan, saat ini pelaku dan korban tengah di periksa oleh penyidik.

“Dari olah TKP curas tadi pagi, ada barang bukti kayu yang digunakan pelaku, serta sepeda motor milik korban dan baju yang berlumur darah, kita juga masih menunggu kalau saja ada TKP-TKP lain yang melapor,” tutupnya. (*)

print
Sebelumnya

Polemik Harga BBM Malaysia vs Indonesia , Bambang Haryo : Menteri BUMN Errick Thohir Harus Fokus dan Sensitif !

DPRD Dan Gubernur Sumsel, Sepakati KUA PPAS APBD Tahun Anggaran 2023

Berikut