Resmi Dilantik, PWI Sumsel Diminta Terus Junjung Kode Etik Jurnalistik

| |

Kop
Arto

****

beritasebelas.id, Palembang – Pengurus PWI Sumsel periode 2024-2029 resmi dikukuhkan dalam pelantikan yang dilakukan Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun. 

Pelantikan Pengurus PWI Sumsel di Griya Agung – foto Arto beritasebelas.id

Pelantikan dilaksanakan di Griya Agung, Senin 25 Maret 2024 pukul 15.45 WIB. Susunan pengurus PWI Sumsel periode 2024-2029 terdiri dari Ketua Umum Kurnaidi St, Sekretaris Umum Novas Riady, dan Bendahara Rizal Afrizal. 

Selain pelantikan pengurus PWI Sumsel juga dilakukan pelantikan pengurus Dewan Kehormatan Provinsi (DKP) PWI Sumsel, dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI). 

Ketua Umum PWI Pusat Hendry Ch Bangun dalam sambutannya berharap kepada pengurus PWI yang dilantik dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan selalu menjunjung tinggi kode etik jurnalistik dalam melaksanakan tugasnya. 

“Saya yakin kepada saudara yang dilantik dapat melaksanakan amanah dan tugasnya dengan baik,” kata Hendry.

Ia menambahkan agar PWI Sumsel terus menjaga kekompakan dan terus melakukan berbagai edukasi kepada wartawan di Sumatera Selatan melalui berbagai kegiatan. Baik itu melalui Uji Kompetensi Wartawan (UKW) atau pun melalui berbagai edukasi lain.

Sementara itu, PJ Gubernur Sumsel Dr. Drs. A. Fatoni, M.Si mengucapkan selamat kepada jajaran Pengurus PWI Sumsel yang telah dilantik. Pihaknya menyadari peran pers saat ini sangat dibutuhkan dalam era digitalisasi dan percepatan teknologi yang semakin pesat.

Apalagi, Pemerintah Provinsi Sumsel memiliki banyak program yang perlu disampaikan kepada masyarakat. “Dan tanpa peran wartawan, maka program Pemerintah tidak akan tersampaikan dengan maksimal,” pungkasnya.

print
Sebelumnya

Asyik, KAI Gelar Mudik Gratis, Berikut Syarat dan Cara Registrasinya

DPRD Sumsel Bentuk Pansus LKPJ Gubernur Tahun 2023

Berikut