Sekolah PGRI di Sumsel Alami Penurunan Jumlah Siswa

| |

Kop
Arto

***

beritasebelas.id,Palembang – Pihak Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan (YPLP) Perwakilan PGRI Sumsel menyampaikan bahwa sekolah PGRI di Sumsel mengalami penurunan jumlah siswa di tahun 2021.

Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Yayasan Pembina Lembaga Pendidikan (YPLP) Perwakilan PGRI Sumsel Hasanudin, S.Pd, M.Si disela-sela menghadiri Rakor YPLP PGRI Sumsel di Aula Asrama Haji Palembang, Jumat 18 Juni 2021.

Pembukaan Rakor YPLP PGRI Sumsel di Asrama Haji – foto Arto beritasebelas.id

Penurunan tersebut diakui sangat berdampak signifikan kepada keberlangsungan sekolah-sekolah PGRI di Sumatera Selatan.

“Selain dampak Pandemi, kita ingin Pak Gubernur membatasi penerimaan siswa bagi sekolah negeri,” ujar Hasanudin.

Ia menilai banyak isu yang berkembang bahwa sekolah negeri semena-mena menambah kuota siswa sehingga ini sangat berpengaruh kepada penerimaan sekolah swasta.

“Bahkan yang berkembang, ada penambahan kelas di masing-masing sekolah,” sesalnya.

Hasanudin menegaskan bahwa setidaknya ada 114 sekolah PGRI yang ada di Sumsel dari jenjang SD hingga SMA. Jumlah tersebut menurutnya kondisi sekolah samt repreaentatif dengan sarana dan prasarana yang ada. 

“Mudah-mudahan kami berharap sekolah negeri bisa menurunkan jumlah siswa saat PPDB,” harapnya.

print
Sebelumnya

UBD Siapkan Beasiswa Gratis Kuliah Bagi Hafiz Quran

Lakukan Inovasi, Unsri Bakal Terapkan Kuliah Ala Harvard University

Berikut