Sumsel Borong Empat Medali di Kejurnas Kapolri Cup 2024

| |

Kop
Arto

****

beritasebelas.id, Palembang – Torehan prestasi luar biasa dipersembahkan oleh Perguruan Gojukai Sumsel pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Kapolri Cup 2024 yang digelar di GOR Laga Tangkas Pakan Sari, Bogor, 26-28 Juli 2024. 

Kontingen Sumsel pada Kejurnas Kapolri Cup 2024 – foto Arto beritasebelas.id

Pasalnya, empat atlet Gojukai Sumsel berhasil meraih empat medali pada single event karate bergengsi tersebut.

Keempatnya adalah Kapolsek Lalan Iptu Zulkarnain Afianata, ST, M.Si, MH berhasil meraih Juara 1 Kumite perorangan kelas +84 Kg putra umur +40 tahun dan Bripda Andika meraih Juara 2 Kumite perorangan -75 Kg umur 18+ tahun.

Sementara untuk kelas Festival, Gojukai Sumsel meraih dua medali emas yaitu dari Ahmad Zaki Zulkarnain  Kelas Festival Tingkat SMP dan Nabilah Aulya Zulkarnain kelas Kata Tingkat SMA/SMK.

Sekretaris Gojukai Sumsel sekaligus Dewan Guru Renshi Shihan Husni Yusuf, SH., M.Si mengucapkan selamat kepada para karateka Gojukai Sumsel yang berhasil meraih prestasi pada Kejurnas dan Festival Kapolri Cup 2024 di Bogor.

“Prestasi ini menunjukkan bahwa pembinaan Gojukai terus memberikan dampak signifikan terhadap prestasi atlet. Karena pembinaan tak hanya dibuktikan melalui latihan tapi juga kompetisi,” terangnya, Rabu, 31 Juli 2024.

Tak lupa ia mengucapkan terima kasih kepada Sensei Dadang Lesmana yang telah turut melatih dan mengarahkan serta para Sensei dan Senpai yang telah mensupport para atlet di ajang bergengsi ini.

“Semoga ke depan, para atlet Karateka gojukai Sumsel bisa menyumbangkan prestasi lebih meningkat lagi,” pungkasnya. 

print
Sebelumnya

UNESA Bantu Optimasi Branding UMKM Dengan AI

Siswa SD 39 Dihimbau Bawa Bekal Dari Rumah

Berikut