Ulak Pandan Wakil Lahat PKKKB Kes Sumatera Selatan

| |

kop-dalam-berita

Oleh Dayat

beritasebelas.com,Lahat – Setelah melalui seleksi cukup panjang, akhirnya Desa Ulak Pandan Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat, menjadi wakil Kabupaten Lahat dalam lomba PKK Keluarga Berencana Kesehatan (PKKKB Kes) tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

“Dari 367 desa di Kabupaten Lahat, Ulak Pandan terpilih mewakili Lahat,” kata Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (BPM Pemdes) Kabupaten Lahat H Agustiar Effendi.

Indikator penilaian harus memenuhi unsur dari Dinas Kesehatan, KB dan PK, BPM Pemdes, dan TP PKK. Dari indikator tersebut, pastinya desa yang ditunjuk tersebut memang mesti ada Pelayanan KB termasuk didalamnya penggunaan alat kontrasepsi, mulai dari MOP, MOW, IUD, Implant, suntik, Pil dan Kondom, dilanjutkan sasaran aseptor baru, pun demikian terhadap kegiatan usaha ekonomi dari masyarakat itu sendiri.

“Selain itu, bina lingkungan keluarga bantuan sarana dan tanaman, bina keluarga balita (BKB), bina keluarga remaja (BKR), bina keluarga lansia (BKL) pembinaan lingkungan keluarga (PLK), reproduksi remaja dan lain sebagainya,” paparnya.

Dirinya mengharapkan, dengan ditunjuknya Desa Ulak Pandan ini, optimis mampu memperoleh hasil optimal untuk bersaing dengan desa dari 17 kabupaten/kota dan keluar sebagai pemenang pertama.

print

Sebelumnya

Terdata 45 Orang Positif HIV AIDS di Banyuasin

Musim Penghujan Waspada Kencing Tikus

Berikut